MPASI = MAKANAN KELUARGA
Sumber: Canva
Admin
08 Feb 2023 14:00 WITA

MPASI = MAKANAN KELUARGA

MPASI (Makanan Pendamping ASI) adalah makanan yang diberikan mulai usia 6 bulan, dengan tetap melanjutkan pemberian ASI. Kenapa dimulai usia 6 bulan? Karena kandungan nutrisi ASI mulai usia 6 bulan sudah tidak mencukupi kebutuhan nutrisi bayi. Di usia 6-8 bulan, ASI hanya memenuhi 70% kebutuhan nutrisi bayi, jadi sisanya 30% harus terpenuhi dari MPASI. Lalu bagaimana memulai MPASI? 

Sejak awal MPASI penuhi kebutuhan nutrisi dengan memberikan makanan bervariasi dengan gizi seimbang yang terdiri dari:
1. Sumber karbohidrat, seperti nasi, kentang, ubi, singkong, jagung, dll
2. Sumber protein, yang terdiri dari 
a. protein hewani seperti hati ayam, hati sapi, daging, ikan, telur, udang, dll
b. protein nabati, seperti tempe, tahu, dan kacang-kacangan
Utamakan pemberian protein hewani untuk memenuhi kebutuhan zat besi, karena mulai usia 6 bulan, kandungan zat besi dalam ASI hanya memenuhi kurang dari 10% kebutuhan nutrisinya.
3. Sumber vitamin dan mineral, yaitu berbagai sayuran dan buah
4. Sumber lemak, seperti minyak, margarin, butter, santan

MPASI sejatinya adalah makanan keluarga yang disajikan dengan tekstur dan bumbu disesuaikan dengan usia anak. Jadi, berikan makanan sama yang akan disajikan untuk keluarga. Gunakan pula peralatan yang tersedia, tidak perlu peralatan masak khusus. Cukup gunakan alat sederhana seperti panci, wajan, talenan (pisahkan talenan bahan mentah dan bahan matang), saringan, parutan keju, pisau. 

Untuk membuat bubur, tidak perlu repot memasak khusus, cukup masak nasi seperti biasa, lalu jadikan bubur dengan cara 1 mangkuk nasi ditambahkan dengan 2 mangkuk air. Masak sampai jadi bubur dan airnya mengering. Jika bayi masih berusia 6 bulan, bubur disaring dengan saringan kawat, tidak perlu diblender. Yang diberikan bayi bukan hanya bagian bawah yang tersaring, namun juga bagian atasnya, agar tidak terlalu halus sehingga anak mudah naik tekstur. Di usia 9 bulan buburnya tidak perlu disaring lagi, dan di usia 12 bulan anak sudah bisa makan nasi seperti anggota keluarga yang lain.

Memasak lauk dan sayuran juga seperti menu anggota keluarga lain, hanya bumbunya saja yang disesuaikan, pisahkan dulu khusus untuk bayi, lalu tambahkan bumbu lain untuk keluarga. Misalnya butuh tambahan garam, cabe, merica, dll. Untuk penyajian lauk dan sayuran bisa diulek atau disaring untuk usia 6-8 bulan, dicincang untuk usia 9-11 bulan, dan disajikan seperti makanan keluarga lain mulai usia 12 bulan.

Jadi, MPASI tidak perlu menyediakan makanan khusus seperti ikan salmon, minyak zaitun, atau tepung khusus. Sajikan makanan lokal yang tersedia sebagaimana makanan yang akan dikonsumsi oleh anggota keluarga lain. Anak belajar makan seperti yang dimakan anggota keluarga lain, bukan makanan khusus yang nantinya belum tentu disediakan saat anak sudah bisa makan seperti anggota keluarga lain.

Dapatkan sekarang

Sepenuh Cinta, Ringan dan cepat
0 Disukai
Lihat Juga
Admin
31 Jan 2023 15:32 WITA